Wednesday, December 23, 2015

Harga Asus Zenfone 5 Terbaru 2016

Harga Asus Zenfone 5 Terbaru 2016 - Asus merupakan salah satu produsen smartphone terbesar di dunia. Banyak produknya yang telah menerima award di seluruh dunia. Smartphone favorit tahun ini bisa di bilang milik Asus, yaitu dengan ponsel pintar yang bernama Asus Zenfone 5. Memiliki banyak kelebihan dan juga dengan harga yang cukup murah, menjadi salah satu alasan.


Asus Zenfone 5 menjanjikan anda kenyamanan dalam menggunakan peralatan mobile, dengan berbagai kelengkapan aplikasi dan desain yang minimalis dan ringan sehingga melengkapi kenyamanan anda dalam membawa teknologi tersebut kemana pun anda berada. Asus Zenfone 5 sendiri dirilis untuk melengkapi jajaran smartphone Asus yang sudah melenggang di pasaran. Selain Zenfone 5 pabrikan asal Taiwan ini juga merilis Asus Zenfone 4 dan 6. Masing-masing smartphone membidik level yang berbeda. Nah ditengah-tengah kedua ponsel tersebut terdapat Asus Zenfone 5 yang spesifikasinya merupakan perpaduan dari dua ponsel tersebut dan dibandrol dengan harga yang cukup murah di Indonesia. Penasaran dengan spesifikasi dan kecanggihan fitur yang dibawa oleh Asus Zenfone 5 ini? Yuk kita simak bersama-sama spesifikasi dan keunggulan dari ponsel Asus ini. [Baca Informasi Smartphone Terbaru : http://hargahape.xyz/ ]

Spesifikasi Asus Zenfone 5

 

Desain dan Layar Display

Desain yang ada pada spesifikasi Asus Zenfone 5 adalah desain yang rapi dan minimalis. Ponsel ini memiliki sudut lengkung serta bagian belakang yang lembut ketika disentuh dari bahan dasar plastik. Selain itu, Asus Zenfone 5 juga dilengkapi dengan tombol yang sensitif terhadap sentuhan yang terletak di bagian bawah layar. Desain yang elegan dan minimalis ini dilengkapi dengan layar display High Definition (HD) sebesar 5 inchi dan resolusi layar sebesar 1.280 x 720 piksel dengan kerapatan piksel layar sebesar 294 piksel setiap inchi. Hal yang menarik dari desain Asus Zenfone 5 adalah lapisan metalik yang ada tepat di bagian bawah dari tombol yang sensitif terhadap sentuhan. Lapisan metalik tersebut memiliki pola lingkaran konsentris yang tidak terlalu mencolok serta tidak memberikan pengaruh ketika anda memegang ponsel tersebut, namun memberikan kesan mewah dan premium pada ponsel ini, mengingat harga smartphone ini yang ditawarkan dari ponsel tersebut cukup terjangkau. Desain ini disempurnakan dengan berat yang cukup ringan dari spesifikasi Zenfone 5 ini, yaitu seberat 145 gram. Anda bisa membawa ponsel ini ke mana pun anda berada tanpa harus merasa berat ketika membawanya.

Kelebihan Asus Zenfone 5

  • Layar IPS LCD 5 inch dengan resolusi HD 1280 x 720 pixels memberikan kenyamanan saat browsing web, menonton video dan bermain games
  • Android v4.3 Jellybean dengan UI yang simpel dan ribuan koleksi games dan aplikasi yang bisa memaksimalkan fitur dan bisa jadi hiburan dikala senggang
  • CPU dan GPU yang cukup bagus serta RAM 2GB untuk mendukung performa untuk daily use maupun gaming mobile
  • Kamera Belakang 8MP untuk mengabadikan momen-momen spesial, serta kamera depan 2MP untuk video call, video chat, skype maupun uktuk selfie
  • Harga relatif murah melihat fitur – fitur yang ditawarkan dibandingkan dengan merk kompetitor yang ada dipasaran

Kekurangan Asus Zenfone 5

  • Dari pengalaman, kaca pelindung layar mudah retak saat terjatuh. Padahal didalam spek nya sudah disertai dengan gorilla glass
  • Banyak yang mengeluhkan Asus Zenfone 5 ini mengalami overheat / panas yang berlebihan di sekitar area kamera saat digunakan secara intensif, terutama saat bermain games.
Nah itulah sedikit ulasan mengenai smartphone Asus Zenfone 5 tersebut. Anda bisa mempertimbangkan mau mengambil yang mana. Oke, selamat memilih smartphone pilihan Anda.

No comments:

Post a Comment